Gowes di Mojokerto, ke mana saja enaknya? - Pedal to Travel

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Tuesday, December 27, 2022

Gowes di Mojokerto, ke mana saja enaknya?

 Mojokerto ini memang bukan daerah yang dikenal dengan banyak destinasi wisata seperti Malang atau Jogja, tapi bukan berarti tidak ada tempat yang asyik untuk dikunjungi dengan bersepeda.

Gowes yang menyenangkan sebenarnya bukan pada tujuan, tapi bagaimana kita menikmati perjalanan.

Tujuan pertama yang populer dan sering dikunjugi orang-orang (terlihat ketika akhir pekan) yaitu Pacet dan Trawas. Adem-adem ditengah panasnya Mojokerto. Kedua kecamatan ini memang banyak tempat untuk singgah dan berwisata karena letaknya yang dikaki gunung Welirang. Banyak warung, cafe atau tempat berkumpul lainnya. Tapi fakta kalau kedua tempat ini berada di bawah gunung membuat gowes ke sana sangat melelahkan karena harus menanjak, pulangnya sih enak-enak aja karena tinggal turun.

Alternatif selain ke Pacet dan Trawas adalah Trowulan. Di sana ada banyak candi untuk dijadikan jujukan atau sekedar singgah. Jalanan di Trowulan juga relatif landai, jadi kalau sampean gowes dari jauh tidak akan terlalu melelahkan. Eh tapi kalau sudah agak siang Trowulan juga agak panas. Begitulah dilemanya gowes  di Mojokerto.

Di utara kota Mojokerto juga ada tempat yang asyik, Waduk Tanjungan namannya. Tempatnya teduh. Jalan ke sana juga beraspal. Namanya waduk pasti ada airnya, melihat pemandangan air yang luas di bawah pohon teduh rasanya menyejukkan.

Kalau mau gowes ke pinggiran batas kabupaten, dengan Sidoarjo misalnya. Ada Rolak Songo, dam besar yang membendung Kali Brantas. Pada sisi kanan dan kiri sungai banyak ditumbuhi warung-warung dibawah pohon yang teduh, kalau siang enak juga di sini. Tapi hati-hati jangan sampai kecemplung sungai, arusnya deras.

Kalau masih suka dengan temapt yang berair, ada satu lagi namanya Long Storage Kalimati. Tempat ini merupakan penampungan air yang memanjang seperti kali tapi tidadk mengalir. Pada tepian waduk buatan ini juga dibikin jalur pedestrian yang kalau diputerin panjangnya hampir 10 Km. Puas-puasin gowes mondar-mandir. Gak enaknya tempat ini ialah panasnya minta ampun kalau sudah agak sinag, karena memang tidak ada pepohonan.

Hmm, selain ke tempat-tempat tadi, gowes ke mana lagi ya enaknya?

No comments:

Post a Comment